MOJOKERTO – Pabrik Bioethanol, PT Energi Agro Nusantara (Enero) memberikan bantuan peralatan dan perbaikan instalasi air minum yang ditujukan bagi warga sekitar perusahaan, terutama area Desa Gempolkerep, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto.
Bantuan diberikan hai ini (15/3), diwakili Public Relation PT Enero, Ariel Hidayat yang secara simbolis diterima oleh perwakilan Pemerintahan Desa Gempolkerep, Anang Sugiyono, Kepala Dusun Sukosewu, Desa Gempolkerep di lokasi instalasi air minum setempat.
Bantuan peralatan tersebut, berawal dari keluhan warga yang kesulitan mendapatkan air minum yang bersih di daerah mereka. Sebelumnya, instalasi air minum sudah terpasang sejak tahun 2003, namun sampai saat ini perawatan instalasi minim dilakukan sehingga kualitas air terus menurun.
Anang menyampaikan kondisi instalasi menurun sehingga kualitas air menurun, dari tahun ke tahun.
“Kondisi instalasi berjalan normal, hanya filter air belum diperbaiki sejak tahun 2011, penyaringan air bersih kurang maksimal, banyak kotoran pada filter, dampaknya kualitas air minum menurun” ungkap Anang
“Perbaikan instalasi sejak dibangun tahun 2003, sudah dilakukan sebenarnya pada tahun 2006, 2009 dan 2011 dengan bantuan Pabrik Gula (PG) Gempolkrep dan peran warga sekitar” lanjut Anang
Bantuan berawal dari permintaan Desa Gempolkerep kepada PT Enero untuk perbaikan instalasi, yang selanjutnya ditanggapi positif dari pihak perusahaan.
“Bantuan diawali dari permintaan mereka kepada kami yang kami sambut positif. Mungkin nilainya tidak signifikan, namun kami rasakan dampaknya penting bagi warga sekitar. Selain peralatan, kami juga memberikan bantuan perbaikan instalasi. Kami memiliki karyawan yang memiliki kompetensi dalam pengelolaan air, sehingga kami berharap bisa membantu masyarakat” jelas Ariel
Secara rinci, bantuan meliputi peralatan filter air, yakni 4 filter CTO, 20 filter spun, 2 lampu UV dan jasa perbaikan instalasi pada tangki filter yang mulai dilakukan pada minggu depan.
“Program ini kami rasa penting untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan lebih baik, karena air ini dibutuhkan untuk keperluan sehari-harinya,” lanjut Ariel
“Dari sisi industri, kami dan PG Gempolkrep merupakan, industri gula yang terintegrasi, tidak dalam sisi operasional saja namun peran terhadap lingkungan kami saling berkolaborasi, saat ini giliran kami mencoba untuk berkontribusi pada penyediaan air minum, sebelumnya PG sudah berperan optimal. Kedepannya kami berharap bisa berperan aktif memberikan kontribusi kepada warga sekitar” lanjut Ariel
Untuk tindak lanjut, Anang berharap bantuan ini dapat terlaksana rutin baik dari Pihak Enero dan PG Gempolkrep.
“Instalasi ini mampu menyediakan kebutuhan air minum bagi 900 Kepala Keluarga (KK) warga Gempolkerep, sehingga kami berharap bantuan pada warga rutin dilakukan, termasuk bentuk bantuan lainnya” ungkap Anang (arh).
Sumber gambar: http://rendyutamaa.blogspot.co.id